Tutorial Membuat Kartun dengan Adobe Ilustrator
Hasil Akhir
Berikut adalah tampilan poster yang akan kita peroleh.Detail Tutorial
- Tingkat Kesulitan: Menengah
- Software yang Digunakan: Adobe Illustrator
- Teknik yang Dipelajari: Layer, Stroke dan Fill, Tool Pen
- Lama Pengerjaan: 30 menit
Resource yang Dibutuhkan
Untuk mengikuti tutorial ini, silakan ambil terlebih dahulu resource berikut:- Referensi Mr Bean kartun
- 10 Retro different vector patterns (alternatif gratis)
Tutorial
Langkah 1: Menyiapkan Gambar Referensi
Buka Illustrator. Buat file baru dengan ukuran A4.Langkah 2
Ambil gambar referensi Mr Bean kartun di file ZIP yang tersedia. Simpan ke atas kanvas.Langkah 3
Klik ganda layer lalu aktifkan Template untuk menggunakan gambar ini sebagai referensi.Berikut adalah tampilan referensi. Gambar lebih redup untuk mempermudah proses tracing, yaitu penelusuran dengan tool Pen.
Langkah 4: Mulai Tracing
Aktifkan tool Pen dari toolbox. Buat layer baru dengan nama mr bean. Di sini kita akan menggambar semua elemen Mr Bean. Mulai dengan menggambar kepala dan lehernya. Perhatikan bahwa leher menyatu dengan kepalanya.Langkah 5
Lanjutkan ke elemen lainnya, seperti baju, dasi, leher, tangan, dan kerah.Langkah 6
Tentu saja, kaki dan celana hitamnya.Langkah 7
Bagian tertentu cukup menggunakan bentuk dasar yang kemudian dimodifikasi. Misalnya di bagian alis Bean. Cukup dengan membuat sebuah ellipse dengan tool Ellipse lalu diputar.Berikut adalah hasil yang diperoleh.
Langkah 8: Mewarnai Mr Bean
Klik ganda layer referensi dan hilangkan pilihan Template.Langkah 9
Aktifkan Tool Eyedropper. Aktifkan bentuk lalu klik referensi di belakangnya.Tool akan mengambil warna di bawahnya dan mengisinya pada objek terpilih.
Langkah 10
Lakukan terus pada bagian lainnya.Langkah 11: Detail Lain
Tambahkan garis dengan warna stroke hitam tanpa Fill pada area tertentu seperti tangan Mr Bean.Langkah 12
Lakukan juga pada pipi Mr Bean.Langkah 13
Anda bisa mengubah bentuk garis dari panel Stroke agar terlihat memiliki kedalaman.Langkah 14
Perhatikan hidungnya. Ada masalah di sini. Kita ingin menyembunyikan sebagian matanya di belakang hidung.Jika kita isi dengan warna kulit, maka akan memotong seperti di bawah.
Solusinya dengan menduplikasi garis hidung dan memotong sebagian yang menutupi matanya.
Langkah 15
Isi dengan warna kulit. Perpanjang garis hidung jika perlu.Isi dengan warna kulit dan hilangkan warna garisnya
.
0 comments:
Post a Comment